Friday 6 May 2016

Hadiah Akhir Tahun Versi Perencana Keuangan

Hadiah Akhir Tahun Versi Perencana Keuangan



Akhir tahun sudah dekat, banyak dari masyarakat yang sudah tidak sabar untuk pergi berlibur. Akhir tahun oleh sebagian orang juga dirayakan dengan memberikan hadiah kepada sesama terutama kepada anak-anak. 

Pertanyaannya adalah hadiah apa yang bisa diberikan disaat yang bersamaan juga bisa mendidik anak-anak Anda?

Berikut ini beberapa pilihan hadiah versi Saya (perencana keuangan). Hadiah ini juga bisa diberikan tidak hanya untuk akhir tahun tapi bisa juga di saat Chinese New Year atau pun Lebaran. Ini dia beberapa ide hadiah yang bisa anda berikan ke anak-anak anda atau anggota keluarga lainnya.

Celengan
Yes, namanya juga Perencana Keuangan, hadiah yang paling pantas diberikan kepada anak-anak kita dan sekaligus mendidikan adalah celengan. Celengan ini sendiri banyak sekali bentuknya dari mulai versi yang mahal terbuat dari besi dan ada kunci atau bisa dibuka dari bawah, sampai celengan dari tanah liat.

Akan sangat lucu dan seru apabila Anda bisa mencari dan memberikan celengan ayam yang dulu Anda pernah dapatkan dari orang tua sewaktu masih kecil. Ke mana cari celengan ayam zaman sekarang?

Ternyata celengan jenis ini masih ada dan dijual di pasar-pasar tradisional atau pasar induk besar dengan harga yang relatif terjangkau. Keunggulan dari celengan ini adalah tidak bisa dibuka setiap saat kecuali dipecahkan, sehingga bisa sekalian mendidik anak-anak kita untuk bersabar.

Nah, bagaimana memadukan hadiah celengan ini dengan konsep Perencana Keuangan? Apabila ada anggaran, Anda bisa membeli celengan dengan berbagai ukuran. 

Celengan besar bisa dipakai untuk tujuan besar misalnya menabung untuk beberapa tahun ke depan (3-5 tahun) seperti untuk jalan-jalan, membeli barang yang lebih besar dan lebih mahal, dan lain-lain. 

Sementara itu celengan ukuran sedang dipakai untuk tujuan 1-3 tahun (apa saja tujuannya). Dan celengan kecil dipakai untuk keperluan setahun sekali. Sehingga celengan tersebut bisa dipecahkan di saat waktunya untuk digunakan.

Tidak punya anggaran untuk beli banyak celengan? Anda bisa berkreasi dengan menggunakan barang bekas di rumah Anda seperti kardus susu/jus, atau botol minum/air mineral yang dilem ulang sebagai celengan. 

Anda bisa menghias bersama barang-barang ini agar keliatan “cantik” dan bisa diberikan ke anak Anda.

Emas Kepingan (Logam Mulia)
Kita sudah sering mendengar masyarakat menggunakan emas sebagai wahana tempat menabung ataupun berinvestasi. Kenapa kita tidak memberikan hadiah Emas kepingan ini kepada anak-anak kita sebagai hadiah sekaligus belajar berinvestasi. 

Jelaskan apa kegunaan emas kepingan ini dan mengapa Anda memberikannya. Ajarkan juga ke mereka cara menghargai dan menyimpannya. Saat ini juga dijual emas kepingan dengan pecahan 1 gram, sehingga anda tidak memerlukan anggaran besar untuk hadiah tersebut. 

Meskipun harga emas per gramnya untuk emas 1 gram lebih tinggi dibandingkan emas dengan gram besar, tapi yang penting kita mengajarkan anak kita untuk menabung dan berinvestasi dan uang anda tidak kemana-mana hanya berubah wujud dalam bentuk emas.

Emas Perhiasan
Apabila bujet anda tidak mencukupi untuk membeli emas kepingan per 1 gram, maka pilihan alternative Anda bisa membelikan emas perhiasan kepada anak Anda. Emas perhiasan bisa dijual dengan pecahan gram, misalnya ½ gram atau ¾ gram, sehingga bisa memenuhi kebutuhan anggaran keuangan Anda, terutama apabila jumlah anak Anda banyak, atau banyak yang ingin diberikan hadiah. Anda bisa memberikan berupa kalung tipis, atau liontin atau anting kepada anak Anda.

Ketika memberikan hadiah kepada mereka, jelaskan juga mengapa Anda memberikan dalam bentuk perhiasan dan emas ini. Ajarkan Anda fungsi menabung dan berinvestasi emas pada anak Anda sehingga mereka bisa mengikuti jejak Anda ketika mereka sudah besar nanti.

Kelemahan dari emas ini adalah biasanya emas yang dipergunakan adalah emas 22 karat, bukan emas 24 karat sehingga nilai jual kembali juga tidak setinggi emas 24 karat (patokan harga pasar). Kelemahan lainnya adalah adanya biaya pembuatan perhiasan yang besarannya antara Rp 30 ribu – Rp 50 ribu per gram, atau apabila gramnya kecil maka biaya pembuatannya dihitung flat (rata). 

Biaya pembuatan ini tidak bisa kita dapatkan kembali ketika kita ingin menjual perhiasan tersebut. Oleh sebab itu selalu cari perhiasan dengan bentuk yang sederhana sehingga mudah membuatnya yang otomatis biaya pembuatannya menjadi murah. 

Yang paling terpenting adalah untuk selalu menawar biaya pembuatan tersebut sehingga anda tidak dirugikan kemudian hari.
Sudah mau pergantian tahun dan dalam musim libur (holiday season) seperti sekarang ini sering dirayakan oleh banyak orang. Salah satu kebiasaan yang dilakukan adalah saling memberikan hadiah termasuk hadiah ke anak-anak. 

Pertanyaannya adalah bagaimana kita bisa memberikan hadiah ke anak tanpa memanjakan mereka, bahkan malah di saat yang bersamaan kita mengajarkan mereka tentang uang, untuk menabung dan berinvestasi.

Kebiasaan saling memberikan hadiah (kepada anak-anak) ini juga tidak hanya dilakukan ketika liburan akhir tahun tapi juga dapat dilakukan pada saat Tahun Baru Lunar (Chinese New Year) dan Lebaran (Idul Fitri). 

Dalam tulisan sebelumnya sudah dibahas beberapa jenis hadiah yang bisa kita berikan kepada anak-anak tapi juga di saat yang bersamaan mengajarkan mereka tentang uang, tabungan dan investasi, antara lain Celengan Lucu dan Unik atau Celengan Ayam. 

Anda juga bisa memberikan Emas Kepingan (logam mulia) sebagai hadiah yang juga berupa investasi. Alternatif lain yang bisa anda berikan kepada anak anda adalah Emas Perhiasan.

Tabungan
Namanya juga mau mengajarkan anak untuk mengerti tentang uang, menabung atau berinvestasi kan? So ketika berhubungan dengan produk keuangan maka tabungan untuk anak adalah pilihan yang baik untuk memulai. 

Saat ini sudah banyak bank yang menawarkan tabungan untuk si kecil putra dan putri anda. Masing-masing bank punya kelebihan dan kekurangan dari produk masing-masing. Pilihlah produk yang sesuai dengan karakter anda dan anak anda.

Bahkan ada beberapa bank yang menawarkan tabungan untuk anak dengan mencantumkan nama anak pada rekening tersebut berdampingan dengan nama orang tua, sehingga si anak merasakan memiliki tabungan tersebut, lengkap dengan ATM nya. 

Tidak hanya menabung sekali itu saja, ajarkan anak anda juga untuk secara rutin menyisihkan uang jajan mereka dan menabungnya ke dalam tabungan mereka sendiri. Hal ini membentuk disiplin positif pada diri mereka dan mudah-mudahan terbawa sampai mereka besar nanti.

Reksa dana
Apabila sudah mengajarkan menabung kepada anak anda, tidak ada salahnya anda ajarkan juga berinvestasi. Menggunakan media yang berbeda, anda bisa mulai berinvestasi pada reksa dana yang diperuntukan untuk anak anda. 

Jadi ketika membuka investasi reksa dana jangan hanya membuka untuk diri anda sendiri tapi juga untuk anak anda.

Sayangnya karena peraturan maka kebanyakan Manajer Investasi dan reksa dana belum bisa mencantumkan anak sebagai pemilik rekening dari investasi tersebut. Akan tetapi anda tetap bisa membuka rekening reksadana dan memberikan hadiah reksa dana pada rekening tersebut, dan berikan laporan pembelian dan laporan bulanan (confirmation statement) kepada anak anda untuk mereka simpan, sehingga mereka merasa memiliki rekening tersebut. 

Sama seperti halnya menabung di atas, anda juga bisa mulai mengajarkan anak anda untuk secara rutin menambah investasi reksa dana pada rekening mereka yang dipotong dari uang jajan mereka. 

Ajarkan mereka apa arti investasi dan apa itu reksa dana. Sudah pasti anda pun harus mengerti terlebih dahulu tentang produk investasi ini sebelum mengajarkan pada anak anda.

Ilmu
Kita sering mendengar orang berkata bahwa investasi yang paling baik dan berharga adalah Ilmu. Maka anda juga bisa memberikan hadiah kepada anak anda berupa ilmu. 

Ilmu tidak harus dilakukan dengan hal-hal yang serius seperti sekolah tapi juga bisa dengan memberikan kursus-kursus yang mereka inginkan sesuai dengan bakat dan kemampuan mereka.

Kursus tersebut bisa berhubungan dengan musik, tari, keterampilan, atau apapun hal yang diminati anak anda. Apapun jenis kursusnya, anak anda pasti akan belajar sesuai dari situ.

Selain ilmu formal dan informal, anak anda juga bisa belajar dari acara-acara seperti berkemah (camping), outing dengan permainan team building untuk anak-anak, dan aktivitas lainnya yang menyenangkan bagi mereka.

Di satu sisi mereka mendapatkan kesenangan di sisi lain mereka juga banyak belajar yang berhubungan dengan kehidupan, pertemanan dan pergaulan dengan anak-anak dan orang dewasa lainnya.

So, bingung mau beri hadiah yang mendidik bagi anak anda? Semoga dua tulisan ini bisa memberikan inspirasi dan ide kreatif bagi anda.

No comments: